Tidak banyak orang yang tahu mengenai perbedaan Kompor Tekanan Rendah dan Tekanan Tinggi, fungsi dan penggunaanya. Kompor Tekanan Rendah menggunakan Regulator Tekanan Rendah, dan sama juga dengan Kompor Tekanan Tinggi menggunakan regulator tekanan tinggi. Kebanyakan orang awam masih belum mengetahui ini dan tentu dengan perbedaan tekanan menghasilkan ai yang berbeda sesuai kebutuhan memasak kita.
Regulator adalah alat untuk mengatur tekanan gas yang keluar dari tabung gas Anda, maupun itu tabung 3 Kg, ataupun tabung 12 kg sama-sama menggunakan regulator yang sama. Regulaor mengatur kestabilan tekanan gas yang keluar dari tabung dan banyak regulator yang sudah dilengkapi dengan meter. Meter pada regulator dapat membantu anda untuk mengetahui sisa gas yang terdapat di dalam tabung dengan melihat tekanan di dalam tabung. Apabila gas masih cukup tekanan di meter akan mengindikasikan tekanan yang tinggi, dan apabila gas di dalam tabung sudah berkurang maka tekanan secara otomatis akan berkurang juga.
Perbedaan regulator tekanan tinggi dan tekanan rendah juga dapat dilihat dari bentuk regulatornya, dimana regulator tekanan rendah hanya memiliki knop / putaran pengunci regulator ke tabung. Regulator tekanan tinggi memiliki knop yang dapat di putar di bagian atas regulator untuk mengatur besar atau kecilnya gas dan besar kecilnya api.
Fungsi Kompor Tekanan Tinggi
Kompor dengan tekanan tinggi memiliki bentuk fisik yang berbeda dengan ciri khas lubang api yang relatif lebih kecil dan bentuk yang kokoh. Kompor tekanan tinggi banyak digunakan untuk restoran-restoran, Catering, atau memasak dengan kuali besar dan api yang besar. Kompor Tekanan Tinggi seperti kompor Butterfly tipe 5B dan 7B menghasilkan api yang sangat kuat dan sangat cocok untuk memasak di Restoran yang membutuhkan api yang besar untuk memanaskan wajan dengan cepat, memasak dengan cepat atau menggoreng dengan minyak banyak yang membutuhkan suhu yang tinggi.
Perlu di ingat juga bahwa Kompor Tekanan Tinggi juga tidak ekonomis, dengan api yang besar tentu konsumsi gas pun jadi lebih banyak. Kompor Tekanan Tinggi ini banyak digunakan oleh Chef professional di restoran atau untuk Usaha Mikro.
Fungsi Kompor Tekanan Rendah
Berbeda dengan kompor gas tekanan tinggi, kompor gas tekanan rendah banyak digunakan di kompor rumah tangga dan kompor gas komersil yang diperuntukan untuk industri kecil dan mikro. Kompor gas dengan tekanan rendah diperuntukan untuk memasak dengan api kecil atau sedang dan banyak digunakan untuk memasak masakan yang membutuhkan waktu lama untuk memasak. Kompor gas komersil tekanan rendah menghasilkan api yang lebih besar daripada kompor gas rumah tangga biasa, terutama dengan burner Cast Iron 1000 mata. Api yang dihasilkan memiliki ciri khas berwarna biru seperti lilin yang lebih besar dibandingkan kompor gas rumah tangga pada umumnya dan tentu konsumsi gas nya jauh lebih rendah dibandingkan kompor gas tekanan tinggi.
Semoga Anda mendapat pencerahan dan dapat memilih Kompor dengan kebutuhan Anda, Butterfly menghadirkan beragam jenis kompor gas tekanan rendah (Low Pressure) dan tekanan tinggi (High Pressure)
Komentar Terbaru